Duka berselancar dilautan lara
gelombangnya diterpa angin
mengigau disetiap helaan nafas
air mata menetes disela-sela kelopak
menguras rasa dalam jiwa hingga terdampar dipipi.
Mentari leleh mengintari sepi
mendekap sinarnya redupnya mengilhami
sudah waktunya senja kini berpaling
hadirkan malam diantara gelapnya alam
Aku lelah...
niscaya bintang menggaung dihentakkan jiwa
menusuk detak jantung menghentikan nafas
maaf jika waktu tak dapat berkunjung
Seperti menatap bayang
saat cerahnya lampu akan menemanimu
diufuk semu...
saat bintang-bintang mencibir
diantara puisiku yang syahdu
Kini biarkan lara mengalir lirih dihati
saat detik berlari
saat gelap menyendiri
biarkan aku menjadi hitam diantara bayanganmu
agar malam dan aku mengerti
bahwa kau selalu dihati......
Loketz Syair
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Jangan lupa berbagi ya sob